plantearium dan observatorium Jakarta

Planetarium Wisata Dunia Perbintangan di Jakarta

Sudah kenalkah kamu dengan ilmu Astronomi? Ilmu Astronomi adalah ilmu yang mempelajari tentang alam semesta, planet serta bintang dan berbagai benda luar angkasa lainnya. Peran terpenting dari ilmu ini ialah untuk memetakan musim dalam 1 tahun. Namun, hal tersebut adalah peran ilmu astronomi di zaman dahulu. Pada saat itu, pemetaan musim ini diperlukan untuk penentu agar nenek moyang kita dapat bercocok tanam dengan tanaman yang sesuai untuk musimnya.

Saat ini, untuk masyarakat yang ingin mengenal lebih dekat tentang alam semesta bisa di katakan tidak lagi sulit. Salah wisata yang ada di Jakarta sudah menyediakan sebuah destinasi yaitu Planetarium dan Observatorium Jakarta. Wisata ini merupakan wisata pendidikan yang di dalamnya terdapat pertunjukan serta peragaan simulasi perbintangan ataupun benda langit. Di tempat ini maka pengunjung akan di ajak untuk mengembara di jagad raya, memahami konsep tentang alam semesta dengan lebih mudah tanpa perlu langsung menuju ke luar angkasa. Ingin tahu lebih lanjut tentang Planetarium dan Observatorium Jakarta? Yuk, simak ulasan berikut dan jangan lupa untuk menggunakan sewa hiace luxury Jakarta.

Lokasi Wisata

Wisata Planetarium dan Observatorium berlokasi di Pusat Kesenian Jakarta, Taman Ismail Marzuki. Lebih tepatnya, wisata ini berlokasi di Jalan Cikini Raya, No. 73, Jakarta 10330.

Link Maps Planetarium Jakarta

 

Jam Buka

Adapun jam buka dari wisata ini ialah mulai pukul 08.00 WIB sampai 15.00 WIB untuk weekend sedangkan pada hari kerja di buka pada pukul 15.30 WIB sampai pukul 18.00 WIB. Untuk hari senin, lokasi planetarium serta teater bintang di tutup. Jam operasional tersebut hanya berlaku bagi pengunjung perseorangan sedangkan untuk rombongan kawasan wisata ini dapat di buka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 14.30 WIB. Apabila anda berkunjung ke teater bintang dengan sewa hiace luxury maka anda harus reservasi terlebih dahulu agar diperbolehkan untuk masuk.

Tiket Masuk

Harga tiket masuk untuk orang dewasa akan di tarik sebesar Rp. 12.000 sedangkan untuk pengunjung yang masih usia anak-anak akan dikenakan biaya sebesar Rp. 7.000. Apabila pengunjung merupakan seorang pelajar dan mendatangi lokasi ini bersama rombongan maka akan di kenakan biaya Rp. 500.000 untuk 100 orang pengunjung. Namun, apabila rombongan yang datang bukan dari rombongan pelajar maka akan dikenakan biaya Rp. 1.000.000 untuk 100 orang pengunjung.

Fasilitas

Berikut ini merupakan fasilitas yang di berikan oleh Planetarium dan Observatorium Jakarta kepada para pengunjungnya:

a.    Teater Bintang

Atraksi yang pertama di sediakan oleh lokasi wisata ini adalah adanya wahana teater bintang. Wahana ini merupakan wahana yang memiliki peminat paling tinggi di bandingkan wahana lainnya. Di wahana ini anda akan menemukan sebuah ruang yang cukup luas dan terdapat kursi yang disusun rapi. Penyusunannya ialah seperti ruang bioskop dan penonton atau pengunjung akan di berikan suguhan berupa pertunjukan tentang benda langit dan luar angkasa.

Apabila anda hendak berkunjung ke lokasi ini dengan rombongan anda maka anda perlu melakukan reservasi terlebih dahulu pada hari-hari biasa yaitu mulai hari selasa hingga hari jumat. Namun, apabila anda hendak mengunjungi wahana ini namun hanya perorangan maka anda bisa mengunjunginya di akhir pecan dengan dua kali jadwal yaitu pada jam 10.00 WIB pagi serta pada jam 14.00 WIB siang.

b.    Teleskop Observatorium

Planetarium Jakarta ini memiliki teleskop yang selalu terpasang di atapnya. Fungsi dari teleskop ini adalah untuk mengamati benda langit atau benda luar angkasa. Terdapat beberapa jenis teleskop yang bisa anda temukan di sini. Teleskop yang pertama ialah teleskop ASKO yang merupakan teleskop reflector yang penggunaannya menggunakan cermin berdiameter 31 cm. Jenis teleskop inilah yang menjadi teleskop favorit untuk melakukan penelitian termasuk di antaranya ialah penelitian tentang penentuang hari raya idul fitri. Teleskop kedua ialah teleskop Takashi di mana teleskop ini merupakan teleskop jenis reflector Newtonian berdiameter 16 cm. Ada juga teleskop coude yang merupakan teleskop jenis reflector berdiameter 15 cm dan menggunakan lensa.

Di ruang ini juga terdapat agenda peneropongan ruting di bulan-bulan tertentu. Pada lokasi teleskop observatorium juga terdapat jadwal yang bisa di lihat langsung di lokasi. Peneropongan di buka untuk umum serta tidak sedikitpun di pungut biaya untuk pengunjung yang ingin menikmati wahana ini.

c.     Ruang Pameran

Lantai pertama dari Planetarium dan Obersavotarium digunakan sebagai ruang pameran. Di dalam ruang pameran tersebut di pamerkan berbagai peraga termasuk di antaranya adalah diaroma serta teater kecil yang mempertunjukkan film astronomi. Hal tersebut dimaksudkan agar pengunjung dapat memiliki tambahan wawasan berupa ilmu pengetahuan tentang benda langit dan luar angkasa.

Di ruang pameran ini terdapat salah satu koleksi uniknya yaitu meteorit yang jatuh di Tambak Watu Pasuruan Jawa Timur tepatnya di halaman rumah Bapak Supinah pada tahun 1975. Gambar yang terpampang di ruang ini berupa lukisan serta foto. Adapun gambarnya ialah hasil dari potret peralatan astronomi hingga teleskop angkasa. Terdapat pula beberapa miniature wahana antariksa berupa planet, matahari, alat simulasi fase bulan dan lain sebagainya.

Itulah informasi yang dapat kami berikan seputar Planetarium dan Observatorium Jakarta. Bagi anda yang ingin berkunjung bersama rombongan, yuk sewa saja armadanya menggunakan sewa hiace luxury Jakarta.

Scroll to Top
Chat Admin Disini