Bus Scania

Kelebihan Bus Scania Dibanding Rivalnya

Sudahkah Anda tahu bahwa bus Scania memiliki banyak keunggulan? Berikut informasinya untuk anda tentang kelebihan bus scania dari Andara bus.

Mengenal Bus Scania

Bus Scania Trans Jawa Jadikan Perjalanan Nyaman dan #sedekatitu - United Tractors

Bus Scania merupakan bus yang digunakan pada transjakarta dan saat ini telah banyak bus pariwisata yang menggunakan bus ini. Banyak keunggulan dari bus ini sehingga tidak heran transjakarta menggunakan bus ini sebagai alat transportasi umum pada kota Jakarta yang siap mengantarkan penumpang kemana saja.

Scania berasal dari produsen otomotif Swedia. Visi dari perusahaan scania ini untuk menciptakan mobilitas lebih baik dalam mendukung bisnis, lingkungan, dan masyarakat dengan tiga prinsip energy efficiency, alternative fuels& electrification, dan smart &safe transport.

Pada Indonesia sendiri pemasaran bus ini dilakukan oleh United Tractors dan telah terdistribusi  ke beberapa bus yang menyebar di Indonesia. Scania ini menjadi salah satu produsen bus dan truk dengan kapasitas besar terkemuka di dunia.

Scania menawarkan berbagai kebutuhan transportasi tidak hanya bus saja melainkan juga truk, truk cargo, mesin industri, dan kelautan. Pengalaman scania lebih dari 125 tahun berkomitmen untuk mewujudkan sistem transportasi berkelanjutan dalam memberikan solusi dari masalah polusi dan perubahan iklim.

Bus Scania Sebagai Mobilitas Kendaraan Umum

Scania di Indonesia sendiri telah terkenal. Banyak yang menggunakan otomotif ini sebagai alat transportasi karena memiliki banyak keunggulan salah satunya adalah pada bus transjakarta.

Scania bertujuan untuk menjadi yang terdepan dalam mobilitas berkelanjutan. Sebagai mobilitas transportasi Scania berkembang mengembangkan bus, gerbong, dan layanan untuk mobilitas lebih baik dan berkelanjutan.

Bahkan Scania berhasil menghadapi tantangan dari semua sudut pandang menyediakan beragam kendaraan berkualitas efisien dan layanan cerdas yang memungkinkan keberlanjutan berjalan seiring dengan penghematan operasional.

Kendaraan yang Menggunakan Bus Scania

Kelebihan Bus Scania yang ini menyediakan kendaraan berkualitas efisien dan layanan cerdas sehingga dapat menghemat operasional. Oleh sebab itu, tidak heran jika bus ini sering digunakan untuk kendaraan umum.

Berikut ini beberapa kendaraan yang menggunakan bus Scania.

1. Bus Angkutan Penumpnag

Pamerkan Bus Scania di GIIAS 2021, UNTR Targetkan Penjualan Bus Naik 2 Kali Lipat

Scania ini adalah kendaraan yang terancang untuk menangani aktivitas dapat diandalkan karena memiliki daya tahan dan kinerja yang baik. Tidak heran jika bus Scania ini sebagai angkutan penumpang.

Selain mengangkut penumpang, bus scania juga dapat mengangkut barang pada ruang kargo pada bagian belakang yang berbentuk truk distribusi sudah lengkap dengan sistem iklim dan tail lift belakang.

2. Bus Ambulans

Salah satu kendaraan yang menggunakan bus Scania adalah bus Ambulans. Bus Ambulans yang berada di luar negeri menggunakan bus ini karena sudah dipercaya memiliki teknologi tinggi lengkap secara medis untuk pengobatan perawatan intensif.

3. Bus Gunung

Kelebihan bus Scania menyebabkan bus ini dapat menerjang jarak tempuh jauh dan dekat. Bus ini memiliki teknologi mesin bertenaga sehingga cocok untuk medan yang menantang seperti pegunungan, jalanan sempit dengan tikungan tajam, tanjakan curam, permukaan jalak buruk, dan kondisi cuaca ekstrem.

Kelebihan Bus Scania

Bus Scania ini memiliki banyak keunggulan sehingga tidak heran banyak perusahaan otobus yang menggunakan bus ini untuk pariwisata. Bahkan bus Scania juga terpilih untuk akomodasi transportasi Trans Jakarta.

Untuk mengetahui apa saja kelebihan dari bus scania berikut informasinya untuk Anda.

1. Kapasitas Bus

Hal yang menarik dari bus scania ini memiliki kapasitas yang cukup longgar sehingga menjadi salah satu keunggulannya. Kapasitas dari bus ini mencapai 140 orang dengan 39 kursi yang terdiri dari 6 kursi prioritas dan 2 ruang untuk pengguna kursi rota.

United Tractors Resmi Kenalkan #ScaniaTransJawa - TribunNews.com

Selain itu, pada bagian dalam terdapat 4 CCTV dan pada bagian luar terdapat 2 CCTV di depan dan belakang bus. Kelebihan Bus Scania telah berhasil dirancang untuk memenuhi kebutuhan penumpang dengan memberikan bus dengan kapasitas besar.

2. Keamanan Bus

Scania sebagai alat transportasi memiliki keunggulan dalam hal daya tahan, standar keamanan, serta kenyamanan. Aspek keamanan pada scania meliputi bahan dasar dari bus hingga pada sistem yang dirancang untuk keamanan para pengguna alat transportasi tersebut.

Pada scania terdapat pelapis lantai, karpet, serta bahan interior dari bahan yang memiliki ketahanan terhadap api bersertifikat (BASF). Selain itu, pada pintu penumpang terdapat tiga fitur keamanan yaiut pintu tidak akan berbuka waktu bus berjalan, bus tidak dapat berjalan apabila pintu terbuka, serta pintu akan terbuka secara otomatis jika tidak ada yang mengganjal.

3. Memiliki independent air suspension

Lebih menariknya lagi keunggulan bus scania yakni terdapat independent air suspension pada setiap axle masing-masing ban yang dapat terkendali secara elektronik. Kendali elektronik ini mengendalikan ketinggian bus dengan suspense udara berdasarkan beban dan kondisi jalan sehingga bus dapat beroperasi dengan nyaman setiap saat.

Suspensi dari Scania berupa air suspension atau suspensi udara dan transmisi opticruise (auto manual transmission) yang membuat kendaraan akan lebih aman dan nyaman saat berkendara.

4. Bahan bakar ramah lingkungan

Bus scania menggunakan bahan bakar yang ramah lingkungan hal ini dikarenakan mesin bus menggunakan standar emisi Euro 6 yang ramah lingkungan dan hemat bahan bakar. Mesin dari scania sanggup menghemat bahan bakar hingga 1,5 kilometer untuk setiap liter setara premium.

Pada scania juga terdapat dua lubang untuk pengisian bahan bakar yang terdapat pada bagian kanan dan kiri.

5. Kualitas Internasional

Scania merupakan bus dengan kualitas international. Hal ini dibuktikan dengan jaringan upper scale yang terdapat pada bus. Ban dari scania juga memiliki keunggulan lebih awet dan tidak gampang bocor.

6. Sistem pengoperasian ekonomis

Bus scania merupakan transportasi massal yang digunakan untuk aktivitas antar jemput penumpang dalam kota. Bus ini memiliki pengoperasian ekonomis sehingga cocok untuk dijadikan sebagai alat transportasi dala kota seperti transjakarta.

7. Memiliki fitur terkini

Keunggulan dari bus scania adalah memiliki model high deck dengan bagasi luas. Selain itu, fitur-fitur terkini dari scania menambah minat untuk pengusaha membeli kendaraan ini. beberapa fitur terkini yang tersedia seperti sistem pengereman handal dengan electronic Braking System (EBS), dan Anti-looked Braking System (ABS), serta Electronic stability Program (ESP) yang berfungsi untuk menjaga kestabilan ketika berkendara meskipun berada di jalan yang licin.

8. Mesin kapasitas besar

Selain dapat digunakan dalam kota, Scania ini memiliki mesin dengan kapasitas besar dengan tenaga maksimum sebesar 360 HP dan 410 HP yang ramah lngkungan serta irit bahan bakar. Bus ini juga cocok untuk perjalanan jauh melalui tol.

Jenis Bus Scania

Terdapat beberapa jenis transportasi umum dari scania, berikut 7 jenis bus Scania yang digunakan sebagai alat transportasi umum.

1. K250UB

Scania K250UB memiliki kelebihan berupa tenaga mesin 250 HP dengan berbagai fitur keamanan dan kenyamanan khusus bagi penumpang lansia dan disabilitas. Selain itu, suspensi udara dan rem ABS & EBS mempermudah pengemudi dalam meningkatkan keselamatan penumpang.

2. K250IB

Jenis bus Scania dengan tipe K250IB merupakan jenis bus lantai tinggi yang memiliki banyak fitur untuk menunjang aspek keamanan dan kenyamanan. Bus ini cocok untuk bus pariwisata maupun bus antar kota.

3. K310IB

Selanjutnya terdapat bus Scania dengan tipe K310IB memiliki keunggulan berkapasitas maxi dengan fitur yang menunjang keamanan dan kenyamanan untuk pengemudi dan penumpang. Bus ini juga cocok untuk transportasi pariwisata bersama rombongan.

4. K320IA

Tipe bus Scania K3210A merupakan bus yang menggunakan standar emisi Euro 6 sehingga memiliki keunggulan hemat bahan bakar dan ramah lingkungan. Bus ini sering digunakan untuk transportasi umum seperti Trans Jakarta.

5. Bus K360 CB-4×2

  

Tipe Bus Scania K360CB-4×2 merupakan bus Scania tipe Coach atau bus pariwisata atau bus Antar Kota. Bus ini cocok untuk transportasi publik antar kota maupun bus pariwisata. Memiliki dimensi panjang sekitas 12 m sudah lengkap dengan mesin tenaga 360 HP serta transmisi Opticruise atau transmisi yang dapat membantu pengemudi berbelok dan menggerakkan bus dengan lembut dan lancar.

Kelebihan bus Scania tipe ini, penumpang akan merasa lebih nyaman selama perjalanan. Bahkan bus ini juga sangat ramah lingkungan dengan bahan bakar B100 Biodiesel dengan konsumsi bahan bakar rendah.

Kapasitas mesin dari Bus Scania K360-4×2 adalah mesin 9000 cc dengan suspensi udara serta sistem rem ABS dan ABS yang membuat perjalanan semakin aman. Kemudian sudah lengkap dengan Electronic Stability Program (ESP), Hill Hold, dan Overturn Protection untuk menjaga stabilitas bus saat berjalan dan lebih stabil pada berbagai medan.

7. Bus K410 CB-6×2*4

Selanjutnya bus Scania tipe K410 CB-6×2*4 dengan desain untuk transportasi publik dengan panjang 13.5 m. Mesin bus ini menggunakan transmisi Opticruise yang membuat belokan serta gerakan bus semakin lembut.

Bus K410 CB-6×2*4 memiliki mesin ramah lingkungan menggunakan bahan bakar B100 Biodiesel dengan kapasitas 13.000 cc sehingga konsumsi bahan bakarnya rendah.

Demikian informasi mengenai keunggulan bus scania. Semoga informasi yang diberikan dapat menambah wawasan pembaca mengenai mengapa bus ini dijadikan sebagai alat transportasi yang mumpuni di kota-kota besar.

Apakah dari informasi yang diberikan Anda tertarik untuk sewa bus Scania? Tenang saja karena Andara bus adalah solusinya.

Andara bus merupakan sewa bus pariwisata Jakarta menyediakan berbagai kebutuhan transportasi bus, Hiace, dan ELF untuk perjalanan wisata Anda bersama rombongan.

Dapatkan perjalanan dengan driver dan crew berpengalaman serta harga terjangkau dari Andara bus.

Kunjungi website Andarabus.com dan segera lakukan pemesanan kendaraan untuk perjalanan sesuai kebutuhan Anda.

Scroll to Top
Chat Admin Disini